IPOL.ID – Sebanyak 4623 narapidana di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Salemba Kelas II A dan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas 1 mengikuti pencoblosan Pemilu 2024.
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Salemba, Beni Hidayat mengatakan untuk di Lapas Salemba terdapat 1576 narapidana yang menggunakan hak mereka dalam pemilu 2024.
“Di kami ada tujuh Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan jumlah pemilih 1576. Mereka semuanya sangat antusias dalam mengikuti pencoblosan,” ucap Beni kepada wartawan di Lapas Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024).
Beni mengatakan pihaknya tidak ada membedakan antar narapidana yang satu dengan lainnya. Seperti narapidana Mario Dandy dan Jhon Kei ikut turut mencoblos.
“Semua narapidana di sini tidak ada yang dikhususkan atau dispesialkan. Semuanya ikut antri dan di sini mulai dari jam 07.30 WIB,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Rumah Tahanan (Karutan) Salemba, Fauzi Harahap mengatakan jumlah pemilih ada 3047. Ada 12 TPS yang disiapkan bagi narapidana untuk bisa mencoblos dalam pemilu 2024.