IPOL.ID – Jaksa Agung ST Burhanuddin meminta kepada jajarannya untuk memantau atau mengawasi kenaikan harga pangan akibat bencana alam dan kebutuhan Hari Raya Keagamaan.
Aparatur Kejaksaan harus melaporkan secara berkala mengenai inflasi yang terjadi di daerah masing-masing, sehingga langkah-langkah antisipasi dapat dilakukan dengan cepat.
“Oleh karenanya, Jaksa harus rajin ke masyarakat untuk mendengar jeritan mereka, sehingga sebagai Aparat Penegak Hukum itu tidak semuanya melulu soal hukum,” ujar Burhanuddin dalam keterangan tertulisnya Senin (11/3/2024).
“Dengan turut serta memberikan sumbangsih kesejahteraan kepada masyarakat, itu menjadi bagian dari antisipasi/pencegahan penegakan hukum di masyarakat,” sambungnya.
Di sisi lain, Burhanuddin mengucapkan selamat kepada warga Adhyaksa yang beragama Hindu merayakan momen penting keagamaan yakni Hari Raya Galungan dan Kuningan, serta Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1946.
Burhanuddin juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi Umat Islam yang menyambut bulan Suci Ramadan.