Kabar terbaru hari ini, seluruh daerah terisolir terutama di Kecamatan Latimojong, Bajo Barat, Suli dan Kecamatan Suli Barat di Kabupaten Luwu, sudah bisa diakses. Semua itu merupakan kerja keras seluruh stakeholder terutama TNI-Polri dan seluruh relawan.
“Alhamdulillah awalnya tiga hari tidak ada akses, tertutup, tidak ada sinyal di Latimojong, hari ini seluruh akses sudah bisa dijangkau di Kecamatan Latimojong,” ungkapnya.
Bahtiar menyampaikan terima kasih secara khusus kepada Kepala Pelaksana BPBD Sulsel, Kepala Dinas Sosial Sulsel, dan seluruh tim yang turun ke lapangan membantu masyarakat terdampak banjir dan longsor.
“Pak Amson sudah bisa senyum, karena tanda-tanda penanganan sudah mulai bagus di lapangan. Ucapan terima kasih kepada kawan-kawan yang sudah bekerja dengan baik. Dan hari ini, saudara kita Pak Malik selaku Kadis Sosial, itu belum pulang sejak tanggal 3 Mei sampai hari ini,” ungkapnya.
