IPOL.ID – Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Tessa Mahardhika Sugiarto mengaku heran dengan kepemilikan mobil mewah oleh Yusup Sulaeman, pegawai KPK gadungan.
Ia menilai sangat jarang pelaku penipuan mempunyai mobil mewah, terlebih bermerk Porsche yang bernilai miliaran rupiah.
“Lumayan jarang seorang penipu dengan yang punya mobil Porsche, belum, baru kali ini kita menemukan seperti itu,” kata Tessa kepada wartawan, Sabtu (27/7/2024).
Diketahui, mobil mewah itu disita KPK saat menangkap Yusup pada Kamis (25/7/2024) lalu. Kendaraan tersebut dipastikan bukan sewaan meski cara mendapatkannya belum bisa dipastikan.
“Info yang saya dapat mobil Porsche-nya itu memang punya yang bersangkutan,” ujar Tessa.
KPK juga belum tahu berapa kali Yosep melakukan penipuan. Tindak lanjutnya diserahkan ke Polres Bogor karena kasusnya sudah dilimpahkan.
“Pasti nanti akan didalami oleh teman-teman penyidik di Polres Bogor, perkara penipuan dan pemerasannya. Tentunya, apakah baru kali itu, apakah berulang kali, terus, pasti nanti akan dirilis sama teman-teman,” ucap Tessa.