IPOL.ID-Lomba gebuk bantal dan titian bambu yang diadakan warga RW 04, Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur, pada Sabtu (24/8/2024) siang, mendapat antusiasme warga masyarakat.
Terpantau siang tadi hingga sore hari, warga memadati akses jalan lingkungan di depan Sekretariat RW 04 Cipinang Melayu untuk menyaksikan langsung keseruan lomba bertajuk Semarak Kalimalang 2024.
Ketua Panitia Semarak Kalimalang 2024, Naufal, 26, menerangkan, tujuan digelarnya lomba titian bambu dan gebuk bantal/guling ini tidak lain untuk menghibur warga masyarakat.
Kedua lomba tersebut diadakan rutinitas dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI, sekaligus menjaga tradisi warga RW 04 dalam merayakan kemerdekaan.
“Ini sudah rutinitas warga RW 04 Cipinang Melayu, setiap tahun kita pasti mengadakan untuk hiburan warga. Alhamdulillah tahun ini lebih ramai (dibandingkan tahun lalu). Lebih antusias, banyak juga warga mengikuti lomba-lomba,” terang Naufal di Makasar, Sabtu (24/8/2024).
Pada kegiatan Semarak Kalimalang 2024, tercatat ada 50 peserta yang mengikuti berbagai lomba, di antaranya, lomba memindahkan bendera, balap kelereng yang diperuntukkan untuk anak-anak usia TK.