IPOL.ID-Ketua Umum Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (Pelti) Nurdin Halid beserta pengurus menyambut hangat kedatangan tim putra Indonesia yang sukses meraih gelar juara Asia pada turnamen ATF 12 & Under Team Competition Finals 2024 di Shymkent, Kazakhstan.
Selain apresiasi, Nurdin Halid juga memberikan bonus kepada para atlet yang telah berprestasi mengharumkan nama bangsa tersebut.
” Mereka telah berjuang luar biasa. Awalnya saya hanya menargetkan untuk bermain dengan baik dan jangan memalukan syukur-syukur bisa semifinal. Ternyata mereka berjuang keras bahkan hingga babak final bahkan menjuarai untuk pertama kalinya sebagai juara U12 atau petenis usia 12 tahun untuk Asia,” ujar Nurdin Halid di Lapangan Tennis GBK, Selasa (24/9) petang.
Nurdin mengatakan hasil ini motivasi para pengurus semakin tinggi untuk membuat program industri tenis menuju Indonesia emas. Pasalnya, ternyata Indonesia memiliki talenta-talenta luar biasa dan harus dikembangkan hingga ke jenjang Olimpiade.
” Kita akan menggelar kompetisi U12, U14, U16 dan U18 berseri sepanjang tahun. Selain itu kita juga akan memperbanyak atlet berprestasi untuk tingkat nasional dan jadwalkan bertanding di luar negeri. Dengan demikian rangking dunianya semakin tinggi dan nanti itulah awal untuk kita menuju Olimpiade,” papar Mantan Ketua PSSI Ini.