IPOL.ID-Jelang perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi DKI Jakarta, pada 27 November 2024 mendatang, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur menggelar sosialiasi melalui Dialog, Bincang Seputar Kota Kita Jakarta Timur (BISKOTA).
Kegiatan sosialisasi bertajuk “Menuju Sukses Pilkada 2024” diadakan di Ruang Pola, Lantai 2, Blok A, Kantor Walikota Jakarta Timur, Selasa (22/10/2024). Kegiatan dipimpin Sekretaris Kota (Sekko) Administrasi Jakarta Timur, Kusmanto dan dilakukan secara luring dan daring.
Kusmanto mengatakan, sosialisasi bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Timur, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jakarta Timur, para camat, lurah, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan masyarakat dalam rangka menyambut pelaksanaan Pilkada 2024.
“Harapan kami dengan sosialisasi ini dapat memberi wawasan kepada masyarakat tentang pentingnya pelaksanaan Pemilu yang damai, menghasilkan pemimpin yang diinginkan masyarakat,” kata Kusmanto, Selasa (22/10/2024).
Terkait adanya isu ajakan masyarakat untuk golput, menurutnya, itu merupakan tindakan tidak baik. Dia meminta masyarakat agar menggunakan hak suaranya untuk memilih calon pemimpin Provinsi DKI Jakarta yang terbaik demi pembangunan ke depan.