Rencana tersebut termasuk meningkatkan rasio utang terhadap produk domestik broto (PDB) Indonesia, berinvestasi besar-besaran dalam infrastruktur, dan kebijakan fiskal untuk meningkatkan pendapatan dari pajak.
Secara resmi, Prabowo telah mengangkat Hashim sebagai ketua satuan tugas perumahan, yang bertujuan membangun tiga juta unit rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah setiap tahun.
Lagu lama
Hashim, yang memiliki kekayaan bersih sebesar USD685 juta pada 2020, menurut Forbes, pindah ke Jeneva pada 1999 dan tinggal di sana selama tujuh tahun.
Otoritas pajak Swiss telah berusaha untuk memulihkan USD154 juta dalam pajak yang belum dibayar selama hampir 20 tahun, kata pengusaha tersebut kepada The Financial Times pada Juli.
Menurut laporan, otoritas Swiss telah mengadakan lelang pada April untuk dua villa mewah di Jenewa yang terkait dengan istri Hashim, Anie Djojohadikusumo. Lelang tersebut menghasilkan USD13,6 juta untuk menutupi utang pajaknya.
Ketika wartawan lokal menanyakan tentang kasus tersebut, Hashim mengatakan, “Itu lagu lama,” demikian dikutip media baru-baru ini.