IPOL.ID – Empat terminal disiagakan Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta dalam menghadapi libur natal dan tahun baru 2025. Terminal-terminal tersebut nantinya untuk mengakomodir masyarakat di lima kota administrasi Jakarta.
“4 terminal utama itu pertama adalah Terminal Terpadu Pulogebang, yang kedua adalah Terminal Kampung Rambutan, kemudian Terminal Kalideres dan keempat adalah Terminal Tanjung Priok,” kata Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Selasa (17/12/2024).
Untuk tiga terminal bantuan, kata dia berada di Terminal Muara Angke, Jakarta Utara, Terminal Grogol, Jakarta Barat dan antisipasi di selatan itu ada di Terminal Lebak Bulus.
Untuk jumlah kendaraan sudah juga disiapkan di masing-masing terminal. Di Terminal Pulogebang disiapkan sebanyak 1.010 bus dilayani oleh 15 perusahaan otobus.
Kemudian Terminal Kampung Rambutan sebanyak 1.175 bus dilayani oleh 137 perusahaan angkutan. Kalideres ada 567 bus dilayani oleh 151 perusahaan bus, dan Tanjung Priok ada 94 unit bus dilayani oleh 25 perusahaan otobus.