IPOL.ID – GoFood, layanan pesan-antar makanan dari Gojek, unit bisnis PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (BEI: GOTO), kembali melaporkan tahunan tren kuliner berjudul ‘Tren Surga Makanan GoFood’.
Laporan ini sekaligus merangkum berbagai menu makanan dan minuman terpopuler yang dipesan pelanggan sepanjang 2024 serta prediksi menu-menu yang diminati di 2025 berdasarkan pola perilaku pelanggan.
Di tengah perubahan tren kuliner yang begitu pesat, kehadiran ‘Tren Surga Makanan GoFood’, dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat dan para mitra usaha GoFood dalam mengembangkan produknya dan menciptakan tren kuliner baru di masyarakat.
Head of Marketing Food & Ads Gojek Ignatius Satrio mengungkapkan, guna memberikan inspirasi bagi para pelanggan untuk menjelajah kuliner, pihaknya kembali mempersembahkan laporan ‘Tren Surga Makanan GoFood’.
“Laporan ini menjadi acuan dan inspirasi bagi para mitra usaha untuk semakin mengenal selera pasar dan mengembangkan bisnisnya,” ujar Satrio akrab dipanggil Rio di Jakarta Selatan, Senin (10/2/2025).