“Di balik musibah ini, mari kita bersama-sama mengambil hikmah dan kekuatan. Mari kita bangun semangat gotong royong, saling membantu, dan pantang menyerah. Kami yakin, dengan keteguhan hati dan dukungan dari berbagai pihak, warga sekalian akan mampu melewati masa sulit ini dan bangkit lebih kuat,” imbuh Jaksa Agung.
Kegiatan Bakti Sosial ini merupakan salah satu program “Kejaksaan RI Peduli” dan dilaksanakan sebagai wujud perhatian dan kepedulian dari Kejaksaan RI terhadap masyarakat umum.
Kemudian, Jaksa Agung mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada penyelenggara kegiatan Bakti Sosial yang telah terlaksana dengan baik.
Jaksa Agung berharap agar kegiatan ini terus dilaksanakan ke depan dengan menjangkau masyarakat yang lebih luas lagi.
“Kiranya langkah positif yang telah ditunjukkan oleh segenap panitia penyelenggara dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk dapat berbuat yang terbaik dan berbagi untuk kebaikan bersama,” pungkas Jaksa Agung. (Yudha Krastawan)