IPOL.ID- Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) terus berupaya meningkatan kualitas pelaksanaan Reformasi Birokrasi dan akuntabilitas kinerja.
Salah satunya melalui pelaksanaan Evaluasi Akuntabilitas Kinerja dan Reformasi Birokrasi Tahun 2021 oleh Tim Evaluator Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) secara daring dan luring di Aula Prona Lantai 7, Gedung Kementerian ATR/BPN, Jakarta pada Kamis (16/09/2021).
Membuka acara Menteri ATR/Kepala BPN, Sofyan A.Djalil mengatakan pentingnya dilakukan evaluasi kinerja karena sifatnya mencari solusi atas kendala yang ditemui, sehingga diharapkan perbaikan dapat dilaksanakan secara berkelanjutan.
“Saya ucapkan terima kasih sekali kepada tim evaluator yang hari ini datang untuk melakukan evaluasi. Kami siap terbuka membantu evaluasi sehingga berharap bahwa apa yang sudah dilakukan selama ini dengan kerja keras dan keseriusan yang tinggi akan memberikan hasil yang optimal,” ucapnya.
Sofyan A. Djalil mengatakan Kementerian ATR/BPN terus berupaya menjadi lebih baik dibuktikan melalui nilai RB yang terus meningkat setiap tahunya.