“Indonesia juga dipercaya PBB sebagai Champions’ dari Global Crisis Response Group untuk penanganan krisis global,” tambah Presiden.
Pada 2022, lanjut dia, Indonesia menjadi Presiden G20 yakni organisasi 20 negara ekonomi terbesar di dunia. Sedangkan tahun depan Indonesia menjadi Ketua ASEAN.
Presiden Jokowi saat pidato kenegaraan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan RI pada Sidang Tahunan MPR Bersama DPR dan DPD Tahun 2022 mengenakan Baju Paksian asal Provinsi Bangka Belitung. Pakaian adat tersebut berwarna dominan hijau dan memiliki motif pucuk rebung.
Motif melambangkan kerukunan. Smentara warna hijau mengandung filosofi kesejukan, harapan, dan pertumbuhan.
Setelah pidato kenegaraan, siang harinya Presiden dijadwalkan akan menyampaikan pidato dalam rangka penyampaian keterangan pemerintah atas RUU APBN Tahun Anggaran 2023 beserta Nota Keuangannya. (ahmad)