Dalam kesempatan yang sama, SGM Community Development Center Telkom Hery Susanto juga menyampaikan bahwa program Telkom Digi-Up menjadi salah satu wujud komitmen Telkom bagi dunia pendidikan.
“Melalui Program Telkom Digi-Up, diharapkan dapat berkontribusi untuk meminimalisir gap kompetensi di industri pendidikan. Menjadi sumbangsih dari Telkom untuk siapkan generasi muda bertalenta digital yang berkompetensi global untuk menyongsong Indonesia menjadi negara maju. Kami sangat concern untuk memberikan yang terbaik bagi dunia pendidikan di Indonesia,”katanya lagi.
EVP Divisi Business Services, Yelkom Eddy Sofryano, menjelaskan, untuk mempersiapkan talenta digital Telkom terus berkontribusi secara maksimal. Bahkan secara intens untuk hadir di pendidikan vokasi berkolaborasi dengan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Direktorat SMK untuk memberikan solusi-solusi pendidikan yang linkage ke industri.
“Telkom siap untuk lebih awal hadapi tantangan digital masa depan, dan melalui program Telkom Digi-Up akan sangat meningkatkan kompetensi digital para siswa SMK. Selamat pada siswa yang telah bergabung pada program Telkom Digi-Up, semoga sukses,” terangnya.