IPOL.ID – Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Nasional (Abpednas) Indonesia dalam waktu dekat bakal menggelar acara Peringatan 9 Tahun Undang-Undang (UU) Desa, Hari Desa Nasional pada 19 Maret 2023. Kegiatan hasil kerja sama Abpednas Indonesia, Apdesi, dan PPDI itu rencananya akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ketua Umum DPP Abpednas Indonesia, Indra Utama mengatakan, kegiatan Hari Desa Nasional seyogyanya akan digelar dengan menghadirkan Joko Widodo pada Minggu (19/2) nanti.
“Namun karena Pak Presiden ada acara kenegaraan, akhirnya melalui pembina kami, giat Hari Desa Nasional ditunda pada tanggal 19 Maret 2023. Nah, untuk teman-teman kepala desa, anggota DPD, perangkat desa dari daerah-daerah yang sudah hadir untuk tetap ada manfaat pada Minggu esok bisa hadir dalam Simposium di Hotel Paragon,” kata Indra ditemui ipol.id di Hotel Aryaduta, Semanggi, Jakarta, Jumat (17/2).
Simposium nantiny akan membahas seberapa penting revisi UU No 6 Tahun 2014. Kegiatan bertema “Pentingnya Revisi UU Desa” akan dihadiri oleh 2.500 kepala desa, anggota BPD serta perangkat desa perwakilan kabupaten se-Indonesia.