IPOL.ID – Ratusan pemuka agama melakukan silaturahmi menyampaikan rasa syukur masa kampanye berjalan damai. Mereka melanjutkan dengan memanjatkan doa bersama demi kelancaran dan keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Silaturahmi para kyai, habib, dan ustaz tersebut dilakukan di Padepokan Pencak Silat di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, Sabtu (10/2) malam.
“Ini malam puncak penutupan masa kampanye. Sekitar 500 orang para kyai, habib, juga ustaz kami undang untuk berdoa bersyukur pemilu kampanye berjalan damai dan lancar,” tutur Ketua Umum Relawan Jagat Prabowo, Syarief pada awak media di Makasar, Sabtu (10/2) malam.
Syarief mengungkapkan, mereka yang hadir juga memanjatkan doa untuk Calon Presiden-Calon Wakil Presiden (Capres-Cawapres) nomor urut 2 yang dipilihnya, yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Kemudian para hadirin juga memanjatkan doa agar Pemilu yang berlangsung pada 14 Februari 2024 mendatang dapat berjalan dengan tertib.
“Kami juga berdoa untuk menetapkan dukungan kepada Prabowo-Gibran sambil berdoa kepada Allah SWT supaya tanggal 14 Februari diberikan kelancaran warga dan masyarakat untuk cipta kondusif aman dan damai,” kata pria mengenakan kacamata itu.