“Jadi program dari Menteri Pendidikan sudah dilaksanakan oleh Provinsi Sulawesi Selatan, program Merdeka Belajar terbaik dan terbanyak yang diselenggarakan di Sulawesi Selatan,” ungkap Prof Zudan.
Prof Zudan menilai, pencapaian tersebut tentu butuh kerja keras dan butuh media-media belajar yang jauh lebih inovatif dan lebih kreatif, sehingga sampai ke seluruh siswa untuk maksimal lagi.
“Selamat untuk seluruh jajaran dinas pendidikan, para guru dan seluruh siswa yang sudah menerapkan Merdeka Belajar,” ucapnya.
Turut hadir para pejabat Eselon I Kemendikbudristek, Kepala Daerah penerima penghargaan dan para pelaksana program Merdeka Belajar. (ahmad)