“Keberhasilan tiga desa dari Sulawesi Selatan ini, sesuai arahan Penjabat Gubernur, Prof Zudan Arif Fakrulloh agar menjadi momentum penting untuk memperkuat program pembangunan berbasis pariwisata di seluruh kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan,” sebut A. M. Akbar.
Pemerintah akan meningkatkan pendampingan kepada desa-desa lainnya, baik melalui pelatihan sumber daya manusia, peningkatan infrastruktur, hingga penguatan promosi wisata. Selain itu, program-program inovatif akan terus digalakkan guna mendorong lahirnya desa wisata percontohan baru yang dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lainnya.
Lanjutnya,bahwa keberhasilan tiga desa dari Provinsi Sulawesi Selatan dalam meraih prestasi di Lomba Desa Wisata Nusantara 2024 menunjukkan potensi besar yang dimiliki oleh desa-desa di Sulawesi Selatan.
Pemprov Sulsel berharap agar prestasi yang diraih pada Lomba Desa Wisata Nusantara 2024 ini dapat menjadi pendorong semangat bagi desa lainnya untuk terus berinovasi dan mengembangkan potensi pariwisata lokal. Ke depan, diharapkan desa di Sulawesi Selatan mampu menciptakan destinasi wisata yang berkualitas, berkelanjutan, dan berdaya saing di tingkat nasional maupun internasional. Selain itu, pengembangan desa wisata diharapkan dapat menjadi salah satu motor penggerak utama dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat desa, sekaligus memperkuat ketahanan ekonomi daerah.