IPOL.ID – Ratusan nasabah koperasi menggelar demonstrasi di Pasar Ciracas, Jakarta Timur, pada Selasa (30/1) siang. Dalam tuntutannya kepada Ketua Koperasi Pedagang Pasar yakni Budianto agar mengembalikan tabungan para pedagang mencapai Rp6,2 miliar.
Pedagang Ciracas, Indra mengungkapkan, sejumlah pedagang Pasar Ciracas yang menjadi nasabah koperasi pedagang pasar mengeluhkan sudah lebih dari tiga tahun belakangan ini susah untuk mengambil tabungannya di koperasi. Ketua koperasinya sendiri adalah Budianto, pedagang emas di Pasar Ciracas.
Ada pedagang yang sudah puluhan tahun menabung Rp500-1.000 hingga ratusan ribu rupiah. Tapi ujungnya nasabah koperasi susah untuk mengambil uang mereka sendiri di koperasi pedagang pasar itu.
“Bahkan ada 4-5 orang rekan kami yang sampai meninggal dunia karena diduga dipersulit untuk mengambil uang tabungannya sendiri di koperasi. Total dari 134 nasabah pedagang Pasar Ciracas jika dikalkulasi tabungannya mencapai Rp6,2 miliar raib gak jelas,” kata Indra pada awak media di Pasar Ciracas, Selasa (30/1).