IPOL.ID – Kecamatan Kota Bangun Darat, Kabupaten Kukar, tengah berbenah diri dengan mengembangkan sejumlah tempat wisata alam yang potensial. Di antara destinasi yang sedang dikembangkan adalah air terjun dan danau bekas tambang.
Camat Kota Bangun Darat, Zulkifli, menyampaikan bahwa inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.
“Kita memiliki tempat wisata air terjun di Desa Kedang Ipil, Desa Benua Baru, dan Desa Sukabumi. Selain itu, Desa Kota Bangun Tiga juga memiliki danau bekas tambang yang terlihat sangat alami dengan kedalaman sekitar 30 meter,” kata Zulkifli.
Pengembangan ini bertujuan untuk menarik minat wisatawan. Zulkifli berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan wisata melalui kerjasama dengan pihak desa terkait.
“Perbaikan infrastruktur jalan dan penambahan wahana baru menjadi bagian dari upaya pengembangan,” tambahnya.
Zulkifli menegaskan bahwa akses jalan yang baik akan mempermudah masyarakat dan wisatawan menuju tempat-tempat wisata. “Orang tidak perlu khawatir kalau ke Kedang Ipil yang jalannya rusak,” ujarnya.