“Kami mendukung penuh berbagai kegiatan kolaborasi bagi anak-anak kita. Ini betul-betul dibutuhkan pemerintah daerah maupun pemerintah pusat,” imbuhnya.
Sementara itu, Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa mengaku sangat besyukur Pj Gubernur Prof Zudan bisa hadir untuk menyaksikan kegiatan Unhas Career Expo 2024 ini.
“Beliau (Pj Gubernur Sulsel) adalah simbol di Provinsi Sulawesi Selatan. Terima kasih sudah bersedia hadir di acara seperti ini. Saya berharap dari ribuan pengunjung kiranya bisa menjadi wirausaha separuhnya,” kata Prof Jamaluddin dalam sambutannya.
Ia menjelaskan, kegiatan ini dalah upaya Unhas untuk mengembangkan berbagai usaha di Sulawesi Selatan. “Mari kita bangun daerah dan kita buat produk sendiri terutama di bidang obat-obatan yang bisa kita olah sendiri dan kita pakai sendiri,” tuturnya.
Prof Jamaluddin berharap, melalui event ini bisa mempersiapkan mahasiswa Unhas untuk menciptakan lapangan pekerjaan. (adv)