Pertanyaan selanjutnya muncul, ujar Feni, adalah apakah manusia akan menggunakan robot kesehatan di masa depan. “Jawaban atas pertanyaan ini memerlukan waktu untuk dipertimbangkan dan perlu disesuaikan dengan kebutuhan. Hal ini mungkin menjadi tantangan yang harus kita hadapi bersama ke depannya,” tambah dia.
Usia Harapan Hidup Meningkat
Kepala Organisasi Riset Kesehatan BRIN Indi Dharmayanti mengungkapkan dalam sepuluh tahun terakhir, angka harapan hidup penduduk Indonesia terus meningkat. Pada 2023, rata-rata usia harapan hidup orang Indonesia mencapai 73,93 tahun, lebih tinggi 3,32 tahun dibandingkan 2014.
Meskipun populasi lansia terus bertambah, mereka menghadapi tantangan besar dalam menjaga kualitas hidup, terutama terkait masalah kesehatan kompleks seperti gangguan kognitif, risiko penyakit degeneratif (diabetes, hipertensi, penyakit dan kardiovaskuler), serta beban ganda malnutrisi (kekurangan nutrisi dan obesitas).
“Pendekatan preventif dan proaktif sangat penting untuk menekan beban penyakit kronis yang membutuhkan pengobatan jangka panjang dengan biaya tinggi. Inovasi teknologi diperlukan untuk menghadapi tantangan ini,” kata Indi.