Salah satu pemain Barongsai Wihara Metta Dharma yakni Vinko,19, mengatakan, dia bermain Barongsai pada bagian kepala Barongsai. Para pemain Barongsai ini sudah terbiasa show di mal-mal. “Kami ini asalnya dari Wihara Metta Dharma Cilengsi, Bogor,” akunya pada ipol.id, Rabu (2/2).
Vinko menambahkan, dia bersama tim persaudaraan Tiong Gie Say yang juga pemain Barongsai sudah sekitar 7 tahun bermain Barongsai. Di tim ada sebanyak 25 orang yang aktif dari 45 orang tim. Terbagi dalam pemain musiknya dan pemain Barongsai itu sendiri.
“Ya sebelumnya juga sudah sering latihan gerakan-gerakan, mengikuti irama lantunan musik yang dimainkan para pemain musik Barongsai, ini kebetulan lagi main di Mal Graha Cijantung, nanti tanggal 6 Februari, tim Barongsai kami show di Mall Cipinang Indah. Bisa juga dilihat di IG persaudaraan Tiong Gie Say Cilengsi,” tuturnya.
Sementara itu, salah satu pengunjung Mal Graha Cijantung, Adi, 38, mengatakan, dirinya dan kedua anaknya cukup terhibur dengan adanya atraksi Barongsai di Mal Cijantung ini. Karena bertepatan dengan tahun baru Imlek ya jadinya seperti kedua anaknya kaget karena dengan ada suara musik Barongsai jadi sebelum belanja nonton dulu Barongsai.