IPOL.ID – Banyak orang yang belum tahu bahwa pankreas merupakan organ dalam yang memiliki fungsi yang amat penting. Yang utama tentunya menjaga metabolisme dan sistem pencernaan tubuh. Sindrom metabolik diketahui saat ini banyak menyerang penduduk dunia. Di antara sindrom ini dalah tekanan darah tinggi, jantung coroner, diabetes, stroke dan serangan jantung.
Tidak hanya membuat hormon, pankreas juga menghasilkan enzim untuk membantu menghancurkan, mencerna dan menyerap nutrisi makanan pada perut. Selain itu, enzim yang dihasilkan juga bertugas untuk memecah protein, karbohidrat, chyme dan lipid.
Pankreas juga memproduksi hormon tertentu, seperti somatostatin, glukagon, polipeptida pankreas, dan insulin yang mengatur kadar gula darah dan glukagon. Karenanya, fakta bahwa kanker pankreas lebih berbahaya daripada kanker jenis lain adalah tidak berlebihan. Hal ini karena organ tersebut terletak jauh di dalam tubuh, dibandingkan dengan organ-organ lain di tubuh.
Jika kesehatan pankreas terganggu, beberapa penyakit seperti fibrosis kistik, pankreatitis, diabetes tipe 1 dan 2, tumor pankreas, hingga kanker pankreas bisa menyerang.